Senin, 30 Agustus 2010

Tips Mengatasi Kesedihan

Kesedihan.. siapa yang ga’ pernah sedih, sepertinya kesedihan adalah bagian dari kehidupan manusia yang udah mutlak ada, Tak jarang hal-hal sepele yang ngga’ bisa kita dapatkan, itu juga bisa membuat sedih kan, kecewa dan menyakitkan :) .

tapi berhubung aku masih remaja, kebanyakan kepedihan dan kesedihan yang aku alami adalah urusan dengan hati, yang udah punya pacar, abis putus sama pacaranya, sedih itu pasti, malah ada yang rela mati buat itu semua, hello… dunia ini luas sayang, masih banyak keindahan yang belum kita lihat, masih banyak teman yang sayang sama kamu, dan masih banyak hal-hal yang menyenangkan selain berada dalam tanah sendirian dan gelap-gelapan.membayangkan saja rasanya aku belum siap, mengerikan hiiiiiiiiiii….

hmmmm.. kamu termasuk orang yang lagi sedih, intip deh tips dari pengalamanku sendiri dan sering banget ngobatin sedih.


- Berbagi dan Berceritalah
berceritalah kepada teman or sahabat dekat kamu yang punya kesabaran untuk mendengarkan ceritamu, dengan bercerita rasa sesak yang menyumbat dadamu akan berkurang :) .

- Pelan Tapi Pasti
Berusahalah menerima kenyataan pahit itu dengan ikhlas. ingatlah, kehidupan ini ga’ bisa di ulang, apalagi hanya untuk hal-hal yang ngga’ penting [anggap permasalahanmu adalah hal yang biasa aja, dan kamu mampu melewatinya dengan mudah] bukankah pikiranmu adalah suasana hatimu.

- Lihatlah Kedepan
masih ada banyak hal yang harus difikirkan, banyak hal yang masih bisa kamu lakukan, mulailah sesuatu yang baru, sibukkan diri dengan hal positif dan aktifitas yang menyenangkan, berkumpulah dengan teman-temanmu.

- Menulislah
apa kamu termasuk orang yang tak suka menulis, menulis adalah cara yang paling ampuh untuk melepas kesedihan, menurut pengalamanku, aku selalu menulis dengan huruf yang aku inginkan dalam buku diaryku, aku menulis apa yang ingin kutulis, dan aku membuang amarah itu dalam tulisan, semuanya terasa sangat lega dan membuat hati lebih tenang.

Ingat kawan.. Dunia ini tak selebar daun kelor, dunia ini luas, bukan hanya kesedihan yang harus menyita waktu banyak, bukan kepedihan yang harus menghiasi hari-hari indah kita, Kita berharga, kita bahkan amat sangat berharga jika harus di rusakkan oleh kesedihan itu, Percayalah.. senyummu masih di nanti banyak orang di luar sana, senyummu masih ingin dilihat oleh banyak teman di luar sana, karena kamu adalah orang penting, jiwa dan hatimu penting untuk Ragamu sendiri.

jadi.. buat apa lagi sedih :) , masih Ada Tuhan yang sayang sama kita bukan, Tuhan maha tau dan Dia selalu ada Buat kita, yakinkan itu di hatimu.

Sumber :http://inuel.info/tips-mengatasi-kesedihan-2.html

0 komentar:

Posting Komentar